Batam

Kunjungi LPKA Batam, YSCF berharap Terus Kerjasama dengan LPKA Batam

Juliadi | Senin 04 Nov 2024 19:17 WIB | 691

Lapas/Rutan/LPKA/LPP


Kunjungan YSCF ke LPKA Batam, Senin (4/11/2024). Foto : Humas LPKA Batam


Matakepri.com, Batam -- Yayasan Second Chance Foundation (YSCF) melakukan kunjungan ke Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Batam dan memberikan apresiasi yang tinggi terhadap program pembinaan dan pendidikan yang dilakukan di sana. 


Kunjungan ini menjadi momentum penting dalam menguatkan komitmen kedua pihak untuk mendukung proses rehabilitasi dan pendidikan anak-anak yang tengah menjalani pembinaan.


Tim dari Yayasan Second Chance Foundation berkesempatan menyaksikan langsung berbagai kegiatan pembinaan, mulai dari pendidikan Paket, hingga program pengembangan diri yang bertujuan untuk membentuk karakter dan menanamkan nilai-nilai positif serta memberikan bekal pada para anak binaan.


Ketua Yayasan Second Chance Foundation menyampaikan kesan mendalam terhadap upaya LPKA Batam dalam menghadirkan lingkungan yang tidak hanya mendidik tetapi juga mendukung kesejahteraan mental dan sosial anak-anak binaan. 


Yayasan Second Chance Foundation juga memuji metode pengajaran yang diterapkan oleh LPKA Batam, yang menitikberatkan pada pendekatan personal dan penguatan karakter. Hal ini dinilai sangat penting untuk memberikan dampak positif yang berkelanjutan pada diri anak-anak binaan.


Dengan kunjungan ini, Yayasan Second Chance Foundation berharap dapat terus berkolaborasi dengan LPKA Batam dalam berbagai program pendampingan dan pendidikan, demi menciptakan masa depan yang lebih baik bagi anak-anak binaan. (Adi) 


Redaktur : ZB



Share on Social Media