Nasional

Pilkada 2024, DPP PDIP Usung Muhammad Rudi-Aunur Rafiq di Pilgub Kepri

Juliadi | Kamis 22 Aug 2024 23:02 WIB | 1042

Pilkada/Pemilu


Ketua Umum PDIP, Megawati Sukarnoputri, Kamis (22/8/2024). Foto : Screenshot YouTube


Matakepri.com, Jakarta -- Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengusung berbagai calon yang akan bertarung di Pilkada 2024 diberbagai daerah, salah satunya pasangan bakal Calon Gubernur (Cagub) - Bakal Calon Wakil gubernur (Cawagub) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Muhammad Rudi-Aunur Rafiq. 


Dilansir dari chanel YouTube resmi PDIP, Ketua Umum PDIP, Megawati Sukarnoputri menyampaikan, kepada para bakal calon yang sudah diberikan surat rekomendasi agar bisa berani berjuang bersama PDIP. 


"Jangan lupa kalian adalah PDIP," ucapnya, Kamis (22/8/2024). 


"Begitu luar biasa perjuangan Republik Indonesia, seharusnya tidak boleh diganggu gugat oleh seorang anak manusia," tutupnya. (Adi) 


Redaktur: ZB



Share on Social Media